Pulaupanggung, 28 Oktober 2022. Hari ini bertempat di Lapangan Upacara SMPN 1 Pulaupanggung, seluruh Dewan Guru beserta Staf dan siswa siswi SMPN 1 Pulaupanggung menghadiri upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94. Upacara kali ini dipimpin oleh Ketua OSIS SMPN 1 Pulaupanggung dan bertindak sebagai inspektur upacara adalah Kepala SMPN 1 Pulaupanggung Bapak YARLIANI, S.Pd.I.
Pada kesempatan upacara kali ini, dibacakan naskah Poetoesan Congres Pemoeda-Pemoeda Indonesia Tahun 1928 yang di dalamnya tercantum tiga sumpah pemuda Indonesia, yakni bertumpah darah satu Tanah Indonesia, berbangsa satu Bangsa Indonesia dan berbahasa persatuan Bahasa Indonesia.
Menteri Negara Pemuda dan Olahraga ZAINUDIN AMALI dalam sambutannya yang dibacakan oleh inspektur upacara menyampaikan bahwa tema peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 tahun ini yang berbunyi: “Bersatu Bangun Bangsa” mengandung pesan mendalam bahwa bersatu padu adalah harga mati yang harus dikuatkan untuk membangun ketangguhan. Ketangguhan dan persatuan menjadi kekuatan untuk melakukan pembangunan peradaban yang unggul sebagai eksistensi bangsa Indonesia. Karakter yang kokoh ini bercirikan semangat patriotik, jiwa nasionalis, jati diri yang mengakar, wawasan luas, kecerdasan yang mencerahkan, kepedulian yang merekatkan, serta keteguhan untuk bersatu yang semuanya dinaungi oleh nilai-nilai Pancasila dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Mengakhiri sambutannya, ZAINUDIN AMALI berharap semoga keluhuran dan keteladanan pemuda-pemuda pada Kongres Pemuda Indonesia ke-2 di tahun 1928 terus mengilhami pemuda Indonesia untuk berjuang demi bangsanya di hari ini dan di masa depan, Inilah yang menjadi tekad kita untuk meneruskan perjuangan kemerdekaan mewujudkan cita-cita pada saat ini dan sepanjang masa. Semangat untuk selalu bersungguh-sungguh membangun Indonesia yang merdeka, berdaulat, bersatu, adil dan makmur secara dinamis sesuai konteks lingkungan strategis yang selalu berubah, Apa yang dilakukan oleh pemuda di masa sekarang juga menjadi penentu kemajuan bangsa Indonesia di masa yang akan datang.
0 comments
Leave Comments
Berkomentarlah secara bijaksana *